Jumat, 29 April 2011

PMDK

SELEKSI PENERIMAAN SISWA BARU SMAN 1 SUMENEP MELEBIHI PAGU
Sumenep-Infokom News Room : Memasuki hari ketiga, Kamis (07/07), pendaftaran seleksi penerimaan siswa baru SMA Negeri 1 Sumenep mencapai 400-san orang pendaftar. Tingginya jumlah pendaftar ke sekolah tersebut, merupakan suatu bukti konkrit, kalau SMA Negeri 1 Sumenep ini masih menjadi idola bagi kalangan pelajar yang akan menginjak pada tingkat menengah atas. Karena, lembaga tersebut, selama ini memang termasuk sekolah favorit yang dibanggakan di Kabupaten Sumenep.
Menurut Bagian Kesiswaan SMA Negeri 1 Sumenep, Ach. Junaedi, SPd, jumlah pendaftar yang sudah masuk tersebut melebihi pagu, karena siswa yang akan ditampung di SMA Negeri 1 ini hanya 241 siswa, sehingga, pendaftar tersebut harus betul-betul mempersiapkan diri untuk bersaing dengan pendaftar lainnya dalam test masuk yang disiapkan SMA Negeri 1.
Junaedi menerangkan, mekanisme penerimaan siswa baru tahun ajaran 2005-2006 ini tidak jauh berbeda dengan tahun kemarin, yakni penerimaan tanpa test (PMDK) dan melalui test. Penerimaan dengan jalur PMDK hanya diberikan kepada siswa yang masuk peringkat 5 besar selama di SMP sejak kelas I hingga kelas III. Sedangkan penerimaan melalui jalur test, Junaedi menuturkan, pihaknya tidak membatasi bagi siswa yang akan mendaftarkan diri ke SMA Negeri 1, baik dari SMP kota maupun pelosok, bahkan, pihaknya juga menerima pendaftar dari luar Kabupaten Sumenep. Namun, Junaedi menjelaskan, bagi siswa yang berasal dari luar Kabupaten Sumenep harus mendapat rekomendasi dari Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep.
Sedangkan untuk pendaftaran tersebut mulai dibuka sejak 4 hingga 9 Juli 2005, dan pelaksanaan test akan dilakukan 11 Juli nanti.
Adapun pengumuman hasil test, sebagai penentu siswa yang diterima di SMA Negeri 1 Sumenep akan dilaksanakan tanggal 14 Juli 2005.(Nita,Esha)

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More